Monday, July 9, 2018

TIM FORKI BATANGHARI
RAIH BEST OF THE BEST KUMITE SENIOR PUTRA  DAN ATLET FAVORIT
Di KEJURNAS KARATE TERBUKA SOLO CUP VI 2014

Muara bulian, 12/11/2014
Poto Tim Forki Batanghari-Jambi
Dengan semangat sprotivitas serta daya juang pantang menyerah yang ditunjukkan oleh 19 orang atlet-atlet karate Batanghari alhasil Tim Forki Batanghari mampu memperoleh hasil yang maksimal pada kejuaraan Nasional Karate Terbuka SOLO CUP VI 2014 kali ini, meskipun tidak mampu mempertahankan juara umum seperti tahun lalu, namun untuk hasil perorangan tahun ini jauh lebih meningkat, dengan raihan 5 Emas, 4 Perak dan 6 Perunggu serta yang paling membanggakan adalah salah satu Atlet Karate Batanghari mampu menjadi yang terbaik di Best of the Best Kumite Senior Putra yang diraih oleh Ferdy Meidian Putra dan Atlet Favorit An. Yulisa Trie Anggraini, AM.Kep.


Best of the Best Kumite An. Ferdy Meidian Putra
Kejuaraan Nasional Karate Terbuka SOLO CUP VI 2014 Piala Bergilir DANREM Warastratama dan Piala Tetap Walikota Surakarta dilaksanakan pada tanggal 7, 8 dan 9 November 2014 bertempat di GOR Mahanan Solo-Jawa Tengah ini mempertandingkan sebanyak 69 kelas mulai dari Kata dan Kumite Pra Usia Dini Putra/Putri, Kata dan Kumite Usia Dini Putra/Putri, Kata dan Kumite Pra Pemula Putra/Putri, Kata dan Kumite Pemula Putra/Putri, Kata dan Kumite Cadet Putra/Putri, Kata dan Kumite Junior dan Senior Putra/Putri serta Kata dan Kumite Veteran, dari 1100 peserta yang tergabung dalam 67 tim yang ikut berpartisipasi, Tim Forki Batanghari hanya mampu menduduki peringkat ke-5 (lima) di bawah PPLP Jateng, Forki Sukoharjo-Jateng, Inkai Jatim dan tuan rumah sebagai Juara Umum yaitu Inkai Prestasi Solo, yang semuanya merupakan kontingen dari Jawa Tengah dan satu kontingen Jawa Timur, kemudian peringkat 6 hingga 10 yaitu Forki Kota Ambon, Jombang Karate Club, Lemkari Sidoarjo, BKC Kota Semarang dan Forkab Kediri.

Total keseluruhan Medali yang diraih oleh Tim Forki Batanghari yaitu 15 Medali dari 25 kelas yang diikuti dengan kekuatan atlet 18 atlet GOKASI dan 1 atlet Inkai Batanghari yang tergabung dalam Tim Forki Batanghari. Adapun 3 Medali Emas,  3 Medali Perak dan 4 Medali Perunggu di raih Tim KATAdiantaranya 3 Medali Emas diraih oleh Yulisa Trie Anggarini (Kata Perorangan Senior Putri), Kata Beregu senior Putri (Yulisa Trie Anggarini, itri Ayu Syahrita, Indah Cahyani), dan Pramudita Akbar (Kata Perorangan Pra Pemula Putra), 3 Medali Perak An. Fitri Ayu Syahrita (Kata Perorangan Senior Putri), Fito Saputra (Kata Perorangan Usia Dini Putra), dan Kata Beregu Usia Dini/Pra Pemula Putra ( Pramudita Akbar, Fito Saputra, Wahyu Dwi Putra) dan 4 Medali Perunggu An. Sandi Amelia Putri & Cheryl Indikago. B (Kata Perorangan pra Usia Dini Putri), Septy Oktavianti (Kata Perorangan pra Pemula Putri), Indah Cahyani (Kata Perorangan Junior Putri). Kemudian 2 Medali Emas, 1 Perak dan 2 Perunggu dipersembahkan Tim KUMITE, diantaranya Medali Emas An. Ferdy Meidian Putra (Kumite - 55 Kg Senior Putri), Aaf Prawitasari.C (Kumite +59 Junior putri) dan 1 Medali Perak antara lain An. Fitri Ayu Syahrita (Kumite -68 Senior Putri), serta 2 Peraih Medali Perunggu An. Pramudita Akbar (Kumite -35 Kg Pra Pemula Putra) serta Zaky Aprifals (Kumite + 84 Kg Senior Putra).
Poto bersama Atlet Favorit dan BOB Kumite Putra
Medali Emas Kata Perorangan Senior Putri
H. Martius SE ME selaku Ketua Umum Forki Batanghari melalui Manager Tim Dailami mengungkapkan ini suatu prestasi yang sangat membanggakan bagi Insan karate khususnya di provinsi Jambi dan Khususnya Gokasi/Inkai yang berada di Kabupaten Batanghari, karena Tim Forki Batanghari-Jambi merupakan satu-satunya kontingen luar pulau jawa (Sumatera) yang mampu berada di 5 (lima) besar nasional pada Kerjurnas Karate Terbuka SOLO CUP VI 2014 ini,  ucapan terima kasih juga kepada pelatih Senpai Dicky W. Saputra, SE dan Mustakim, SE,  yang telah menjadikan anak didiknya berprestasi pada kejuraan kali ini. semoga prestasi ini manjadi bahan evaluasi dan perbaikan bagi tim pelatih agar kedepan  apa yang diraih saat ini dapat dipertahankan dan bahkan dapat ditingkatkan lagi. tidak lupa pula ucapan terima kasih juga beliau sampaikan kepada KONI Batanghari, Tim Karate Batanghari untuk PORPROV jambi ke-XXI dan seluruh masyarakat kabupaten batanghari atas doa dan dukungannya.

1 comment:

  1. Casinos Near Me - JTM Hub
    Find casinos 남양주 출장샵 near you from $14 김천 출장안마 to $13 on Tripadvisor: Check out 파주 출장샵 the Casinos Near Me selection of land-based casinos and 안산 출장안마 places to stay closest to 공주 출장마사지 you.

    ReplyDelete